Friday, July 30, 2010

Keong Racun (Sinta dan Jojo)



Keong Racun Mendunia Kalahkan Film Leonardo DiCaprio

INILAH.COM, Lagu "Keong Racun" kini menjadi pembicaraan dunia setelah muncul di YouTube dan ramai dibicarakan di Twitter.

Bahkan koran di Inggris Independent menulis soal lagu Keong Racun menjadi topik yang paling dibicarakan di Twitter. Koran itu juga memajang foto Sinta-Jojo yang sedang bergoyang genit di Youtube.

"Pengguna Twitter tergila-gila terhadap video YouTube dua gadis remaja bernama Sinta dan Jojo yang melakukan lip sync "Keong Racun."," tulis situs Inggris.

Sementara "onetimefor #," "don'tcoutonit #" dan "predictingkanyetweets #" berada di tempat kedua, tempat keempat dan keenam. "Inception," rilis film fiksi Leonardo DiCaprio berada di tempat ketiga.

Aksi narsis Sinta dan Jojo memang telah menarik setiap orang yang melihatnya di situs YouTube. Gaya lugu dan cara bernyanyi penyanyi dangdut yang mereka tirukan telah menarik perhatian setiap orang, terutama pria.

Kini keduanya telah mendunia, meski awalnya kedua gadis asal Bandung itu mengaku hanya ingin sekedar membuat sensasi belaka. Tidak hanya lagu Keong Racun, Sinta dan Jojo juga melakukan lipsynch lagu-lagu seperti Dokter Cinta, Telephone, dan Cinta Satu Malam.

Lagu Keong Racun pertama kali dinyanyikan oleh seorang penyanyi bernama Lissa dalam album berjudul Dangdut Techno yang dirilis Air Studio. Namun, saat ini justru Sinta dan Jojo yang lebih mendunia dibandingkan penyanyi aslinya.


Sinta & Jojo Kian Melesat di YouTube

Mereka berhasil membuat decak kagum setiap orang yang melihatnya. Tingkah lucu kepolosan dan cara bernyanyi serta bergaya ala penyanyi dangdut yang mereka peragakan merebut hati banyak orang, terutama kaum pria.

Seiring meningkatnya jumlah viewers video Keong Racun yang semakin hari semakin bertambah, saat ini jumlah viewers video itu sudah mencapai 638,847 viewers.

Hanya dalam waktu kurang dari dua bulan video Keong Racun berhasil menarik gelombang viewers yang mayoritas adalah kaum pria.

"Top markotop....... bisa minta no.Hp?" komentar Chikalpus, salah satu pengguna situs Youtube.

Berbeda dengan komentar pengguna situs YouTube lainnya bernama Mazpanji, "Mendadak ngetop....deh, saluuuuuut bikin lagi yang lebih muanteb neng.....!"

Beragam komentar mengalir seiring dengan kemunculan video Keong Racun itu pada situs YouTube.

Video Keong Racun versi Sinta dan Jojo praktis menggeser jumlah popularitas video unggahan artis lokal lainnya seperti milik Marshanda yang sempat menghebohkan publik beberapa waktu lalu yang berjudul Stress.

Video Stress Marshanda hanya mampu menarik 147,900 viewers dalam kurun waktu 11 bulan.

Tetapi mereka berdua bukanlah pertama kali yang berhasil memanfaatkan situs berbagi video itu untuk melejitkan nama mereka.

Sebut saja Warteg Boyz, yang terkenal karena mengunggah klip perdana mereka berjudul Okelah Kalau Begitu melalui situs YouTube.

Lagu ini bercerita tentang aktivitas kehidupan sehari-sehari seorang pria yang datang dari kalangan masyarakat kelas bawah, yaitu tentang nasib seorang pemuda yang sering mengalami kesialan. Namun pemuda ini selalu pasrah dan berkata, "Okelah kalo Begitu." (baca: oqelah qalo beq-gitu).

Video Okelah Kalo Begitu dalam waktu tujuh bulan berhasil menarik 38,865 pemirsa di situs YouTube. Suatu prestasi yang menakjubkan bagi suatu grup baru yang namanya belum dikenal pada waktu itu.

Andil situs berbagi video YouTube memang sangat fenomenal saat ini di kalangan masyarakat. Hal ini sangat menarik sekaligus mengejutkan, mengingat YouTube adalah perusahaan yang berusia belum sampai 10 tahun, namun sudah berhasil mencatatkan transaksi senilai US$1,65 miliar saat diakuisisi Google Inc pada Oktober 2006.

Lembaga survei Nielsen/NetRatings mencatat dalam sebulan situs YouTube dikunjungi lebih dari 20 juta pengunjung. Sebanyak 44% di antaranya perempuan dan 56% lainnya kaum pria usia 12-17 tahun.

YouTube sudah menjadi candu bagi pengunjungnya. Beberapa artis yang sebelumnya bukan apa-apa di mata perusahaan rekaman major label mendadak menjadi terkenal berkat promosi gratis situs ini.

Justin Bieber, Lin Yu Chun dan baru-baru ini adalah Greyson Michael Chance yang menjadi terkenal akibat kemunculannya pada situs YouTube.


Sinta dan Jojo Sempat Takut Pasca Terkenal Keong Racun


"Awalnya kita buat video ini hanya untuk iseng-iseng saja. Dengan konsep yang spontan namun tetap berada di jalur yang positif," jelas Sinta yang bernama asli Sinta Nurmansyah, seorang mahasiswi Universitas Pendidikan Indonesia, Bandung, seperti menyadur tayangan Silet RCTI, Kamis (29/7).

Spontanitas itulah yang mengantarkan Sinta dan temannya, Jojo, menjadi terkenal. Maklum aksi itu ditunjukan keduanya di YouTube.

"Kita sempat parno, dan dihinggapi rasa ketakutan ketika video kita muncul di situs YouTube dan dikenal banyak orang. Karena zaman sekarang semua hal di internet bisa diselewengkan", tambah jojo, yang bernama asli Jojo Adiasari.

Kenyataannya, Sinta dan Jojo akhirnya tambah dikenal di kampusnya. "Ya, begitulah," papar Sinta.

Saat ini Keong Racun tidak hanya menjadi perbincangan hangat di dunia maya saja, tetapi dimana-mana orang sudah mulai membicarakannya.

Hal yang paling mencengangkan lainnya adalah ketika lagu itu sempat menjaditrending topic pada sebuah situs mikroblogging Twitter.

Hingga kini jumlah viewers video Keong Racun telah mencapai 348.248 viewers, yang berarti semakin hari video tersebut semakin dicari dan diminati.

Konon lagu Keong Racun pertama kali dinyanyikan oleh seorang penyanyi bernama Lissa dalam album bertitel Dangdut Techno rilisan label Air Atudio.

Sinta dan Jojo kini sudah pantas disebut seleb dalam dunia maya, karena saat ini nama mereka jauh lebih terkenal dibanding penyanyi aslinya.

No comments:

Post a Comment

 
coompax-digital magazine